Rabu, 08 April 2020

Sel Yang Sehat Untuk Kesehatan Yang Lebih Baik


Tak bisa dipungkiri bahwa penyakit menular dan penyakit kronis sedang meningkat, merusak kesenangan dalam hidup kita. Menurut WHO, penyakit kronis yang tumbuh dari waktu ke waktu seperti kanker, obesitas dan gagal ginjal merupakan 80% sumber kematian di banyak negara. Kebanyakan penyakit kronis dimulai dari sel-sel yang tidak sehat, dimana semua organ jaringan dan bagian tubuh terbentuk. Tubuh kita terdiri dari 60 triliun sel dan untuk menjaga penyakit kronis tidak terjadi, kita perlu memberikan asupan sel-sel tubuh dengan gizi yang baik, lingkungan yang baik dan perlindungan yang kuat. 


Tubuh Manusia Terdiri Dari 60 Triliun Sel 

Senin, 06 April 2020

Kita Adalah Apa Yang Kita Makan

Pada masa lalu, ketika anak sakit biasanya terkena penyakit menular seperti flu, batuk dan infeksi bakteri dan virus yang lain. Tetapi pada hari ini, penyakit-penyakit kronis seperti obesitas, diabetes, hipertensi dan gangguan pertumbuhan seperti gangguan defisit perhatian / hiperaktif (ADHD) dan autisme merupakan hal biasa dalam bagi anak - anak jaman sekarang. Tidak heran menjelang mereka berusia dewasa, 7 dari 10 orang akan mengalami penyakit kronis. 

Apakah alasan peningkatan penyakit kronis yang mengkhawatirkan bagi anak-anak? Umumnya, anak - anak mendapat penyakit kronis akibat kondisi genetik (diwariskan), faktor lingkungan atau gaya hidup atau kombinasi faktor-faktor ini. 

Kita tidak bisa berbuat apa-apa tentang gen kita atau lingkungan yang tercemar tempat kita tinggal. Paling banyak kita dapat memanfaatkan kekuatan epigenetik untuk mengontrol bagaimana gen kita bekerja, dan barangkali mengelilingi diri kita dengan pembersih udara tetapi kita masih memiliki kontrol atas faktor gaya hidup kita, terutama makanan yang kita makan. 

Kita adalah apa yang kita makan - Elken